Mengunjungi Toko Dadakan Ed Sheeran di Singapura

Rupa-rupa suvenir resmi Ed-Sheeran.

Peluncuran album terbaru Ed-SheeranNo. 6 Collaborations Project” dirayakan dengan aktivitas seru dan menarik.

Tim Warner Music Singapura mengundang saya untuk mengunjungi toko dadakan atau pop-up store yang dibuat untuk merayakan dirilisnya album baru Ed Sheeran. Gelaran ini diadakan bekerja sama dengan toko musik Swee Lee di Star Vista, Singapura, dari hari Jum’at, 12 Juli 2019 hingga hari Minggu, 14 Juli 2019.

Dagangan resmi Ed Sheeran yang dijual disini beragam dari piringan hitam, kaos, topi, mug hingga pernak-pernik pin yang diambil dari judul lagu di album No. 6 Collaborations Project. Berhubung toko dadakan ini bekerja sama dengan toko musik juga, Swee Lee pun memamerkan koleksi pedal loop yang didiskon hingga 12 persen selama aktivitas ini berlangsung. Terang saja ini sangat menggiurkan saya!

Koleksi loop pedal jualan Swee Lee yang didiskon 12 persen, gila!

Album baru Ed Sheeran ini berkonsep kolaborasi dengan musisi-musisi ternama dari lintas genre. Favorit saya adalah kolaborasi dengan Bruno Mars dan Chris Stapleton di lagu berjudul “BLOW”. Lagu berirama Rock n Roll ini sangat segar di tangan Ed Sheeran. Dengan tidak meninggalkan ciri khas sampling loop pada lagunya, saya yakin lagu ini adalah materi apik buat menggoyang konser dia kembali. Semoga saya ada kesempatan bisa nonton konsernya nantinya.

Lengkapi koleksi piringan hitam Ed Sheeran kamu disini!

Konsep kolaborasi yang juga diterapkan pada toko dadakan ini memang menjadikan program marketing yang menarik. Saat ini dimana toko yang menjual CD sudah sangat sedikit dan hampir tidak ada, tetapi toko yang menjual alat musik masih ramai dikunjungi apalagi yang lokasinya berada di dalam mal. Label rekaman mencetak dagangan resmi ini dan dibuat terbatas. Fans pastinya tidak mau kehilangan kesempatan untuk mendapatkan suvenir resmi dari artis kesayangannya. Jangan kayak saya yang nyesel nggak kebagian hoodie keren Shawn Mandez waktu konser di Singapura tahun lalu.

Tentunya toko yang ditumpangi untuk jualan suvenir artis ini juga kebagian getah untung dari tambahan pengunjung para penggemar si artis. Di Swee Lee yang terletak di Star Vista sendiri, mereka menyediakan kafe yang menyediakan minuman dan makanan ringan. Fans dapat saling jumpa dan pamer koleksi. Aktivitas ini juga diselingi dengan sejumlah permainan yang berhadiah menarik.

Menu khusus selama toko dadakan berlangsung.

Kabarnya gelaran toko dadakan ini tak hanya diselenggarakan di Singapura. Kota-kota lain di segala penjuru dunia juga mengadakan gelaran serupa. Untuk sekelas Ed Sheeran memang selayaknya peluncuran album barunya dirayakan dengan gegap gempita!

Related Posts

AI & The Fading Influence of the Music Curator.

It has been some time since I wrote about the developments in music. A Bloomberg...

DJ Sumantri

Dj Sumantri atau dikenal juga dengan Sumobeat adalah produser handal dari Indonesia.